AUTOBIOGRAFI
Pada dasarnya hobi dan cita-cita saya adalah untuk menjadi seorang pilot, karena pada dasarnya sejak dari kecil saya amat menyukai yang namanya pesawat ataupun yang berhubungan dengan luar angkasa. karena saya memiliki cita-cita sebagai pilot saya mencoba untuk mendalami ilmu penerbangan mulai dari saya sejak SD sekitar kelas 5 mulai dari membaca buku, games simulator, sampai saya pernah menjalani sebuah aktifitas belajar menerbangkan pesawat (simulator) pada saat saya duduk dibangku kelas 2 SMP. dan untuk menggapai cita - cita saya tersebut saya memiliki niat untuk masuk kesekolah penerbangan yaitu SMKN 29 (penerbangan), namun keberuntungan belum berpihak pada saya, karena padaa saat itu untuk masuk kesolah tersebut harus memiliki nilai yang cukup besar dan ditambah dengan persyaratan penunjang lainnya. pada saat saya daftar saya blum bisa masuk kesekolah tersebut karena pada tahap seleksi nilai di hari terakhir saya gugur. Karena saya tidak mampu masuk kesekolah tersebut saya mulai berfikir mungkin saya tidak cocok untuk menjadi seorang pilot. karena untuk menjadi seorang pilot tidak bisa masuk kesekolah pada umumnya, karena dalam ilmu penerbangan hanya diajarkan pada sekolah tersebut.
Karena saya merasa bahwa cita-cita saya hampir gagal saya mencoba untuk berubah pandangan dalam menggapai cita - cita. pada saat itu saya berubah pikiran untuk menjadi seorang pemain sepak bola profesional. karena saya sempat berfikir untuk menjadi seorang sepak bola profesional itu tidak harus masuk kesebuah sekolah khusus. melainkan walaupun hanya dengan belajar otodidak saya pun bisa belajar. Dan mulai dari situ saya memiliki aktivitas tambahan yaitu berlatih sepak bola disebuah sekolah sepak bola Assiop Appac Inti. dan alhamdulillah selama saya berlatih disana sekitar 6bulan saya mulai dapat pengalaman mulai dari kompetisi biasa sampai kompetisi nasional. bahkan cita-cita saya hampir bisa dibilang sukses pada saat di tempat saya berlatih ada ajang pencarian bakat sayapun terpilih. Tapi pada ajang tersebut saya pun masih harus diseleksi dengan ratusan orang yang terdiri dari orang seluruh indonesia. Dan alhasil saya pun gagal mendapatkan kesempatan terbaik itu karena saya tersisih di tahap seleksi.
Dan sejak dari itu pun saya memutuskan untuk tidak usah berfikir terlalu jauh untuk menggapai cita - cita, karena mulai dari situ saya mencoba untuk menjadi orang yang sukses saja tanpa harus berlatih dan berlatih setiap hari. karena pada dasarnya menurut saya orang sukses itu tidak perlu memiliki skill atau kemapuan khusus, melainkan hanya dengan memiliki tekad - kemauan - usaha dan doa. jadi saya fikir yasudah saya jalankan saja hidup ini dengan pandangan / tujuan hidup saya untuk menjadi sukses. memang tidak gampang menjadi orang sukses disatu sisi harus belajar saya pun harus rajin, harus mempunyai tekad yang kuad, harus memiliki tujuan hidup dan harus memiliki tekad yang kuat untuk berkerja keras. dan semua itu saya masih jalankan sampai sekarang untuk menjadi sebuah orang yang sukses.
karena menurut saya Arti sukses yaitu kesuksesan adalah sebuah perjuangan dan doa karna dari hasil perjuangan itu sendiri yaitu sukses. Ya walaupun ada seseorng yang sudah bejuang dan berkorban tapi tidak membuahkan kesuksesan berarti orang itu tidak sungguh-sungguh menginginkan kesuksesan itu karna yang sugguh-sungguh menginginkan kesuksesannya adalah orang yang yang berjuang dengan sungguh-sungguh dibarengi dengan doa karna kalau usaha tidak dibarengi dengan doa itu namanya takabur,mereka yang sepeti itu adalah orang-orang yang terlalu pede dengan kemampuannkya padahal ada hal yang paling penting yang bisa merubah kehidupan kita lebih mudah yaitu dengan do’a tapi sebaliknya kalau kita itu berdo’a terus tidak dibarengi dengan usaha atau perjuangan itu sama sekali bohong dan jikalau seperti itu sama sekali tidak akan berbuah kesuksesan.
Dan kesuk sesan itu sebuah prestasi yang diraih oleh seseorang yang kehidupannya penuh dengan manajemen.mereka dapat memenej kehidupannya dengan serapih mungkin atau bisa disebut juga dengan orang-orang disiplin.karna saya lihat orang-orang disekeliling saya yang meraih kesuksesan adalah orang-orang yang kehidupannya yang kelillingi oleh kedisiplinan.
x
Tidak ada komentar:
Posting Komentar